OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S05-20164
Judul : PENGARUH MEDIA PROMOSI POSTER TERHADAP PERUBAHAN PENGETAHUAN DAN SIKAP MEROKOK PADA REMAJA SISWA SMK PLUS AL MUSYAROFFAH JAKARTA TAHUN AJARAN 2018/2019
Pengarang : Muhammad Rizal Aulia
Penerbit dan Distribusi : FIKES
Subjek : MEDIA PROMOSI POSTER TERHADAP PERUBAHAN PENGETAHUAN DAN SIKAP MEROKOK
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S05-20164 S05-20164 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 75000
 Abstrak
Kebiasaan merokok tidak hanya ditemui pada orang dewasa, tetapi juga pada remaja. Hampir sebagian besar remaja laki-laki memiliki kebiasaan merokok. Kelompok remaja usia sekolah merupakan kelompok yang memiliki risiko tinggi terhadap pengaruh buruk dari luar karena belum memiliki kematangan emosional yang stabil. Perilaku merokok di kalangan remaja semakin meningkat seiring dengan gaya hidup metropolitan dan kemudahan akses untuk mendapatkan rokok. Media promosi kesehatan menjadi salah satu bentuk upaya untuk menumbuhkan motivasi bagi remaja agar tidak terpengaruh oleh godaan rokok yang datang dari teman, media massa atau kebiasaan keluarga / orangtua. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh media promosi poster dalam mengubah pengetahuan dan sikap merokok pada remaja SMA Al Musyaraffah. Dalam penelitian ini, metodologi yang digunakan adalah dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa laki-laki di SMA Al Musyaraffah, sehingga teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik sampel jenuh dengan jumlah sampel sebanyak 76 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode pretest dan posttest kemudian diuji menggunakan uji chi square dan uji t. Hasil pengujian menunjukkan bahwa dengan adanya intervensi menggunakan penyuluhan melalui media poster dapat meningkatkan tingkat pengetahuan dan memperbaiki sikap merokok pada siswa SMK Plus Al Musyaroffah.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox