OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S02-00499
Judul : Pengaruh Suku Bunga Kredit Terhadap Tingkat Rentabilitas Pada PT. Mustika Ratu Tbk.
Pengarang : Diani Umri Oktarini
Penerbit dan Distribusi :
Subjek : Suku Bunga Kredit
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S02-00499 S02-00499 TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 49874
 Abstrak
Abstrak Diani Umri Oktarini : Pengaruh Suku Kredit Terhadap Tingkat Rentabilitas Pada PT. Mustika Ratu Tbk. Skripsi Program S-1 Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, 2005. Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi. Analisa Pengaruh suku bunga kredit terhadap rentabilitas pada PT. Mustika Ratu Tbk. Suku bunga kredit yang dibebankan kepada perusahaan setiap tahunnya berbeda. Perbedaan ini sangat mempengaruhi perusahaan dalam memperoleh keuntungan. Adanya modal yang cukup sangat penting bagi kelangsungan hidup perusahaan, karena dengan modal yang cukup memungkinkan perusahaan dapat beroperasi dan tidak mengalami kesulitan modal. Namun, kebutuhan modal tersebut tidak dapat diatasi hanya dengan modal sendiri tetapi juga memerlukan pinjaman dengan pihak lain. Akan tetapi penggunaan modal yang berasal dari pinjaman bank, sampai titik tertentu dapat menimbulkan beban bagi perusahaan yaitu pembayaran beban bunga. Variabel yang diteliti adalah 'suku bunga kredit' sebagai variabel bebas sementara itu variabel terikatnya adalah 'tingkat rentabilitas' pada PT. Mustika Ratu Tbk. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sebeberapa besar pengaruh yang ditimbulkan oleh suku bunga kredit terhadap perolehan rentabilitas pada PT. Mustika Ratu Tbk. Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah metode studi kasus dengan analisis kuantitatif secara deskriptif yaitu analisis yang digunakan untuk menganalisa data angka laporan keuangan. Berdasarkan hasil perhitungan koefisien korelasi dengan bantuan program komputer SPSS antara suku bunga kredit terhadap tingkat rentabilitas diperoleh nilai r sebesar -0,65 yang berarti bahwa hubungan antara suku bunga kredit dengan tingkat rentabilitas pada PT. Mustika Ratu Tbk. mempunyai pengaruh yang berlawanan. Namun penulis menyadari bahwa penelitian ini tidak sepenuhnya sampai pada tingkat kebenaran mutlak, karena masih banyak faktor lainnya yang turut mempengaruhi perubahan rentabilitas perusahaan. Karena setelah dilakukan perhitungan dengan bantuan program komputer SPSS diperoleh pengaruh suku bunga kredit terhadap rentabilitas pada PT. Mustika Ratu Tbk. hanya sebesar 42%. Oleh karena itu, PT. Mustika Ratu Tbk. sebagai pengambilan keputusan dan berkepentingan terhadap perkembangan perusahaan sebaiknya berhati - hati sebelum memutuskan pengambilan pinjaman kredit. Perusahaan juga sebaiknya berusaha meningkatkan penjualan dengan menekan biaya usaha seminimal mungkin.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox