Abstrak  Kembali
Syamsudin. Hubungan Supervisi Kepala Sekolah dan Ketahanmalangan Guru dengan Disiplin Kerja Guru di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Grogol Petamburan Jakarta Barat. Tesis. Program Studi Magister Administrasi Pendidikan, Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA. Juli 2015. Tujuan penelitian adalah untuk mengkaji dan menganalisis hubungan antara Supervisi Kepala Sekolah dan Ketahanmalangan Guru dengan Disiplin Kerja Guru di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Grogol Petamburan Jakarta Barat. Metode penelitian adalah metode survey dengan teknik korelasional menggunakan angket. Populasinya adalah guru PNS yang bertugas di Sekolah Dasar Negeri wilayah Kecamatan Grogol Petamburan Jakarta Barat Tahun pelajaran 2014-2015 sebanyak 137 responden dan sampel sebanyak 102 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling . Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1) terdapat hubungan yang positif dan sangat signifikan antara supervisi kepala sekolah dan disiplin kerja guru dengan koefisien korelasi ry1 = 0,992 pada taraf signifikan α = 0,05. Koefisien determinasi (ry1)2 = 0,984 dan kontribusi supervisi kepala sekolah terhadap disiplin kerja guru sebesar 98,4%, berarti kontribusinya tinggi, (2) terdapat hubungan yang positif dan sangat signifikan antara ketahanmalangan guru dan disiplin kerja guru dengan koefisien korelasi ry2 = 0,991 pada taraf signifikan α = 0,05. Koefisien determinasi sebesar (ry2)2 = 0,982 dan kontribusi ketahanmalangan guru terhadap disiplin kerja guru sebesar 98,2%, berarti kontribusinya tinggi, (3) terdapat hubungan yang positif dan sangat signifikan antara supervisi kepala sekolah dan ketahanmalangan guru secara bersama-sama dengan disiplin kerja guru dengan koefisien korelasi ry1.2 = 0,58 pada taraf signifikan α = 0,05. Koefisien determinasi sebesar (ry1.2)2 = 0,982 dan kontribusi supervisi kepala sekolah dan ketahanmalangan guru secara bersama-sama dengan disiplin kerja guru sebesar 98,2%.