Abstrak  Kembali
pemerintahan baik tingkat pusat maupun tingkat daerah. Penyelenggaraan pemerintahan dikatakan baik jika pelayanan public yang dilakukan berorientasi pada kepentingan masyarakat. Perumusan masalah penelitian ini adalah: 1) Apakah kemampuan kerja berpengaruh terhadap kualitas layanan Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak? 2) Apakah lingkungan kerja berpengaruh terhadap kualitas layanan Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak? 3) Apakah kemampuan kerja berpengaruh terhadap kepuasan masyarakat pengguna jasa Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak? 4) Apakah lingkungan kerja berpengaruh terhadap kepuasan masyarakat pengguna jasa Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak? 5) Apakah kualitas layanan berpengaruh terhadap kepuasan masyarakat pengguna jasa Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak? 6) Apakah kualitas pelayanan merupakan variabel pemoderasi antara kemampuan kerja dan lingkungan kerja terhadap kepuasan masyarakat pengguna jasa Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak? Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan survey. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teori Hair (2010) yang menyarankan bahwa ukuran sampel minumun 5-10 dikali variabel indikator, sehingga jumlah indikator sebanyak 27 dikali 5 (27 x 5 = 135). Jadi melalui perhitungan berdasarkan rumusan tersebut, didapat jumlah sampel dari penelitian ini adalah sebesar 135. Teknik pengumpulan data penelitian ini dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang disebarkan secara online kepada subjek penelitian. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dan path analysis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan kerja dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas pelayanan Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak, kemampuan kerja dan lingkungan kerja tidak berpengaruh terhadap kepuasan masyarakat Tinggi rendahnya lingkungan kerja Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak sama sekali tidak mempengaruhi kepuasan masyarakat. Adapun kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan masyarakat pengguna jasa Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak. Kualitas pelayanan merupakan variabel pemoderasi antara kemampuan kerja dan lingkungan kerja terhadap kepuasan masyarakat pengguna jasa Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak. Hal tersebut ditunjukkan melalui pengaruh langsung yang nilainya lebih kecil dari pengaruh tidak langsung.