| 
      Tesis ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh model pembelajaran Inkuiri dan Berpikir Kritis Terhadap Hasil Belajar Matematika Kelas V SDN Cigowong 01 Kabupaten Bogor tahun pelajaran 2022/2023. Data sampel yang digunakan adalah 80 siswa kelas V. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif “factorial Design”. Variable penelitian ini terdiri dari dua variable bebas yaitu model pembelajaran Inkuiri sebagai variable (X1), Berpikir Kritis siswa sebagai variable (X2), dan satu variable terikat yaitu hasil belajar Matematika sebagai variable (X3). Berdasarkan hasil hipotesis dan analisis data dapat disimpulkan bahwa: (1) terdapat pengaruh model pembelajaran Inkuiri terhadap hasil belajar Matematika siswa kelas V SDN Cigowong 01 Kabupaten Bogor. (2) Terdapat pengaruh Berpikir Kritis terhadap hasil belajar Matematika siswa kelas V SDN Cigowong 01 Kabupaten Bogor. (3) terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran Inkuiri dan Berpikir Kritis terhadap hasil belajar Matematika siswa kelas V SDN Cigowong 01 Kabupaten Bogor. 
     |