Abstrak  Kembali
Tesis ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji apakah ada Kemampuan Guru Menggunakan Media Pembelajaran Jarak Jauh dan Manajemen Sarana Prasarana dengan Mutu Layanan Guru SMA di Tangerang Selatan. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan uji korelasional. Populasi penelitian ini adalah guru di SMA Swasta di Tangerang Selatan. Sampling secara acak sederhana menggunakan rumus Slovin sebesar 106 guru. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan uji korelasi Product Moment. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai korelasi Sig F Change 0,000 < 0,05 dengan demikian ada hubungan antara kemampuan guru menggunakan media PJJ dengan mutu layanan guru. Rhitung 0.947 lebih besar dari Rtabel 0,1591 dengan derajat hubungan sempurna atau sangat kuat. Nilai korelasi Sig F Change 0,000 < 0,05 artinya ada hubungan antara manajemen sarana prasarana dengan mutu layanan guru. Rhitung 0.964 lebih besar dari Rtabel 0,1591 dengan derajat hubungan sempurna atau sangat kuat. Nilai korelasi sebesar Sig F Change 0,000 < 0,05 artinya ada hubungan kemampuan guru menggunakan media PJJ dan manajemen sarana prasarana secara bersama-sama dengan mutu layanan guru. Rhitung 0,973 lebih besar dari Rtabel 0,1591 dengan derajat hubungan sempurna atau sangat kuat. Artinya kemampuan guru menggunakan media PJJ dan manajemen sarana prasarana memiliki hubungan yang sangat kuat dengan mutu layanan guru. Koefisien determinasi (KD) atau koefisien penentu (KP) diperoleh nilai sebesar 89,3% artinya kontribusi variabel X1 (Kemampuan Guru Menggunakan Media PJJ) dan X2 (Manajemen Sarana Prasarana) terhadap naik turunnya variabel Y (Mutu Layanan Guru) sebesar 89,3% dan sisanya 10,7% merupakan pengaruh dari faktor-faktor lain yang dalam hal ini tidak diteliti oleh penulis.