ABSTRAK SAEAN, Pengaruh Gaya Kepemimpinan Kepala Sekolah dan Iklim Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Guru Sekolah Menengah Pertama Negeri di Kecamatan Rangkasbitung. District. Jakarta : Postgraduate Program, University of Muhammadiyah Profesor DR. HAMKA 2012. Tujuan penelitian ini adalah untuk memeperoleh informasi tentang pengaruh gaya kepemimpinan kepala sekolah dan iklim kerja terhadap kepuasan kerja guru di SMP Negeri se- Kecamatan Rangkasbitung. Selain itu penelitian ini adalah untuk memberikan penjelasan tentang bagaimana variabel-variabel tersebut saling mempengaruhi. Hipotesis yang diuji adalah (1) terdapat pengaruh langsung positif gaya kepemimpinan kepala sekolah terhadap kepuasan kerja guru, (2) terdapat pengaruh langsung positif iklim kerja terhadap kepuasan kerja guru, dan (3) terdapat pengaruh langsung positip gaya kepemimpinan kepala sekolah terhadap iklim kerja. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey, yang populasinya adalah seluruh guru di Kecamatan Rangkasbitung. Adapun sampel dalam penelitian ini berjumlah 67 orang guru. Untuk menjaring data variabel gaya kepemimpinan kepala sekolah (x1), dan iklim kerja (x2), serta kepuasan kerja guru (x3), menggunakan instrumen berupa questioner dengan model skala Likert. Uji menguji validitas dan reliabilitas instrument penelitian digunakan aplikasi software Excel 2003. Instrumen yang valid dan reliabel disebarkan kepada responden yang dijadikan sampel ujicoba dalam penelitian ini yang berjumlah 30 orang guru diluar sampel penelitian. Hasil penelitian menemukan bahwa : Pertama, terdapat pengaruh positip gaya kepemimpinan kepala sekolah (x1), terhadap kepuasan kerja guru, dengan koefisien korelasi r31 = 0,74 pada taraf signifikan ? = 0,05, dan persamaan regresi x = 34,46 + 0,76 x1, dengan koefisien jalur 0,29. Kedua, terdapat pengaruh langsung positip gaya kepemimpinan kepala sekolah(x1) terhadap iklim kera (x2) dengan koefisien korelasi r21 = 0,677 pada taraf signifikan ? = 0,05, dan persaman regresi x = 40,48 + 0,74 x1, dengan koefisien jalur 0,677 Ketiga terdapat pengaruh langsung positip iklim kerja (x2), terhadap kepuasan kerja guru (x3), dengan koefisien korelasi r32 = 0,755, pada taraf signifikan ? = 0,05, dan persamaan regresi x = 43,85 + 0,71, dengan koefisien jalur 0,746. Hasil penelitian ini memberi impilikasi bahwa untuk meningkatkan kepuasan kerja guru dengan cara menggunakan dengan gaya kepemimpinan kepala sekolah yang sesuai dengan karakter, dan budaya bawahan yang dipimpinannya, dan menciptakan iklim kerja yang aman, nyaman, dan kondusif sehingga memberi kenyamanan terhadap guru dalam mengajar.
|