Abstrak  Kembali
ABSTRAK Kamilah, Impementasi Revitalisasi Supervisi Pendidikan Di Smk Negeri 62 JakARTA. Tesis Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka, 2012. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keinginan peneliti untuk mengetahui sejauh mana pelaksanaan revitalisasi supervisi pendidikan di SMK Negeri 62 Jakarta dan untuk mengetahui juga faktor pendukung dan factor penghambat supervisi revitalisasi supervisi pendidikan di sekolah tersebut. Populasi penelitian ini adalah SMK Negeri 62 Jakarta. Hasil pada penelitian ini diperoleh skor rata-rata hasil observasi 4,38 artinya termasuk kategori bagus. Dalam hal ini program supervisi pendidikan di SMK Negeri 62 Jakarta berjalan lancar dan sesuai program yang yang dicanangkan. Dari wawancara diperoleh data seluruh responden mengetahui program revitalisasi pendidikan karena sebelumnya sudah ada sosialisainya. Seluruh responden merespon baik sekali tentang pentingnya revitalisasi supervisi untuk peningkatan kompetensi pendidik. Responden juga setuju sekali bahwa program revitalisasi supervisi pendidikan mampu meningkatkan kompetensi pendidik sehingga pada akhirnya berdampak langsung pada peningkatan mutu peserta didik. Implikasi dari penelitian ini adalah jika revitalisasi supervisi pendidikan dilaksanakan maka dapat meningkatkan kompetensi pendidik dan jika kompetensi pendidik meningkat maka mutu peserta didik juga meningkat. Jika revitalisasi supervisi pendidikan dilaksanakan dengan baik maka mutu peserta didik juga meningkat. Saran yang peneliti berikan adalah diadakannya penelitian lanjutan mengenai revitalisasi supervisi pendidikan di sekolah yang mutunya masih termasuk kategori rendah. Saran lainnya adalah agar lebih banyak lagi alternative program-program untuk meningkatkan mutu pendidikan.