Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pembentukan
Komunitas Hipertensi Sehat dan Bugar (KOPI SEGAR) di Puskesmas Poris
Plawad tahun 2019. Jenis penelitian ini adalah Quasi Eksperimental design (eksperimen semu), dengan rancangan non equivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien penderita Hipertensi yang melakukan pengobatan di Puskesmas Poris Plawad. Peneliti menggunakan dua kelompok yaitu kelompok yang mengikuti program “KOPI SEGAR” dengan yang tidak mengikuti program tersebut. Jumlah sampel dalam penelitian sebanyak 30 orang masing-masing kelompok. Hasil analisis di uji dengan menggunakan uji t antara kelompok KOPI SEGAR dengan kelompok kontrol. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan yang bermakna pada tingkat pengetahuan (p=0.016), motivasi berobat (p=0.000) dan kepatuhan berobat (p=0.000) antara kelompok KOPI SEGAR dengan kelompok kontrol. Pembentukan KOPI SEGAR pada penelitian ini terbukti efektif untuk meningkatkan pengetahuan, motivasi berobat dan kepatuhan berobat pasien Hipertensi. Pembentukan Kelompok Hipertensi Sehat dan Bugar (KOPI SEGAR) diharapkan dapat berkelanjutan dan ditiru oleh tempat-tempat pelayanan kesehatan lainnya agar cakupan program secara umum dan cakupan Hipertensi khususnya dapat tercapai. Kepedulian dari semua pihak terutama pemangku kebijakan dalam menyusun langkah strategis untuk meningkatkan kesadaran penderita Hipertensi dalam menjaga kesehatannya sangat diperlukan.
|