Abstrak  Kembali
Tesis ini bertujuan untuk mengevaluasi penerapan pembelajaran program kepemimpinan di Sekolah Dasar Islam Al Barkah, Jakarta Selatan. Penelitian ini menggunakan metode CIPP (Context, Input, Proses, dan Produk.) dengan pendekatan kualitatif menggunakan analisis SWOT dan pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, serta dokumentasi. Dari hasil penelitian ini 1) Visi misi telah dirumuskan dan disepakati untuk dicapai secara bersama sudah sesuai dengan tujuan untuk melaksanakan program kepemimpinan, dengan memiliki kata-kata yang mewakili peserta didik yang menjadi pemimpin. 2) Tenaga pendidik, guru tidak akan mengajar pelajaran The Leader In Me dalam program kepemimpinan apabila guru tersebut belum mengikuti pelatihan 7 kebiasaan pada program kepemimpinan. 3) Dalam proses pembelajaran masih perlu tambahan jam untuk mendalami pelajaran The Leader In Me yaitu 7 kebisaan dalam program kepemimpinan. 4) Namun mulai ada peningkatan prestasi akademik setelah berjalannya program kepemimpinan dari tahun 2014 yang dicapai dalam bidang keagamaannya. Selanjutnya dapat direkomendasikan bahwa program kepemimpinan di SD Islam Al Barkah Jakarta Selatan dapat dilanjutkan, dengan catatan 1) Kepala sekolah perlu untuk meningkatkan komunikasi dan koordinasi dengan semua stakeholeder termasuk komite sekolah dengan melakukan pertemuan berkala yang membahas program sekolah terutama mengenai 7 kebiasaan yang diterapkan di sekolah. 2) Untuk mengatasi kekurangannya tersebut di setiap kelas di SD Islam Al Barkah membuat penilaian tersendiri agar peserta didik lebih tergugah dan dimasukkan ke dalam buku nilai untuk pencapain leader of the month. 3) Untuk mengatasinya bahwa prestasi non akademiknya juga lebih ditingkatkan sehingga seimbang jadi program kepemimpinan terus berjalan dalam perlombaan.