Abstrak  Kembali
ABSTRAK Eti Sutrisni, pengaruh kepemimpinan Kepala Sekolah dan Sikap Kerja Guru Terhadap Kepuasan Kerja Guru SMP Negeri di Kecamatan Cimarga, Tesis, Jakarta: Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA 2011. Tesis ini bertujuan untuk meneliti dan menganalisa Pengaruh Kepemimpinan Kepala Sekolah dan Sikap Kerja Guru Terhadap Kepuasan Kerja Guru SMP Negeri di Kecamatan Cimarga. Tempat penelitian di enam SMP Negeri yang ada di kecamatan Cimarga, yaitu SMP Negeri 1, SMP Negeri 2, SMP Negeri 3, SMP Negeri 4, SMP Negeri 5 dan SMP Negeri 6. Populasi target adalah seluruh guru SMP Negeri di kecamatan Cimarga, dengan jumlah sample 60 guru. Penelitian dilakukan dengan metode survey, dengan menggunakan tekniksimple random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan instrument angket. Data dianalisais secara deskriptif dan infrensial. Analisis deskriftif terdiri atas penyajian data dengan histogram, perhitungan mean,median, modus, vanance dan standar deviasi. Analisis infrensial (uji hipotesis) dengan analisis regresi dan uji jalur (path analysis). Sebelumnya data dikalubrasi dengan uji validitas dan reliabilitas. Berdasarkn penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1. koefisien jalur 0,634 dan koefisien determinasi 0,729 yang berarti memberikan kontribusi sebesar 72,9% dan persamaan regresi yang terbentuk adalah X3 = 54,43 + 0,528X1. Hal ini menunjukan bahwa hipotesis pertama yang berbunyi terdapat pengaruh positif Sikap Kerja Guru terhadap Kepuasan Kerja Guru diterima. 2. Koefisien Jalur 0,684 dan koefisien determinasi 0,4679 yang berarti memberikan kontribusi sebesar 46,8% dan persamaan regresi X3 = 39,163 + 0,676X2. Dengan hasil ini maka diketahui, bahwa hipotesis kedua yang berbunyi terdapat pengaruh positif Sikap Kerja Guru terhadap Kepuasan Kerja Guru diterima. 3. Temuan ketiga dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh positif kepemimpinan kepala sekolah terhadap kepuasan kerja guru. Hal ini diindikasi dengan perolehan keofisien jalur 0,754 dan koefisien determinan 0,5685 yang berarti memberikan kontribusi sebesar 56,85% dan persamaan regresi X2 = 45,902 + 0,614X1. Hasil penelitian ini dapat dijadikan pertimbangan bagi guru selaku pelaku pendidikan untuk terus menungkatkan sikap kerjanya, meningkatkan kerja serta memperbaiki kepemimpinan kepala sekolah dalam upaya meningkatkan kepuasan kerja para guru SMPN Negeri dikecamatan Cimarga yang memiliki akses dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan.