Abstrak  Kembali
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi dan mengevaluasi pelaksanaan standar pengelolaan pendidikan dasar yang terdiri dari: (1) perencanaan program; (2) pelaksanaan program; (3) pengawasan dan evaluasi; (4) kepemimpinan sekolah; serta (5) pengembangan sistem informasi manajemen di SD Negeri Lubang Buaya 06 Cipayung Jakarta Timur. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif dengan model evaluasi ketimpangan (discrepancy evaluation model). Pendekatan yang digunakan dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil evaluasi ini menyimpulkan bahwa pelaksanaan standar pengelolaan di SD Negeri Lubang Buaya 06 sebagian besar sudah sesuai dengan standar pengelolaan yang ada. Aspek yang belum memenuhi standar membutuhkan upaya untuk meningkatan pelaksanaan pengelolaan secara maksimal. Penelitian evaluasi ini merekomendasikan kepada semua pihak yang terkait agar melaksanakan pengelolaan yang sesuai dengan standar pengelolaan yang ada dengan sebaik-baiknya tanpa ada kekurangan dan hasil dari pelaksanaan pengelolaan tersebut sesuai yang diharapkan.