Abstrak  Kembali
Penelitian ini bertujuan untuk menelaah, menganalis, dan mengungkapkan tentang: (1) Pengaruh kepemimpinan Kepala Sekolah terhadap disiplin kerja guru, (2) Pengaruh budaya organisasi sekolah terhadap disiplin kerja guru, dan (3) Pengaruh kepemimpinan kepala sekolah terhadap budaya organisasi sekolah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey kausal dengan analisis jalur (path analysis). Jumlah populasi penelitian ini adalah semua guru dari 4 sekolah menengah atas negeri se Kecamatan Jatinegara di Jakarta Timur yaitu = 155 orang, tahun pelajaran 2016-2017. Sampel penelitian sebanyak 112 orang yang diambil secara acak random atau propotional random sampling. Ketiga data penelitian, yaitu disiplin kerja guru, kepemimpinan kepala sekolah dan budaya organisasi sekolah melalui angket bersekala lima (Likert).