Abstrak  Kembali
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran dan menilai tentang sekolah dengan standar ADIWIYATA di Sekolah Khusus Negeri 01 Kabupaten Tangerang Untuk memahami lebih dalam bagaimana karakter sekolah ADIWIYATA di aplikasikan pada sekolah SLB atau SKH (sekolah khusus), maka evaluasi ini menggunakan model evaluasi CIPP (context, input, Process, product) yang dikembangkan oleh Daniel Stuffebeam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dan di dukung oleh data-data yang bersifat kuantitatif. Kriteria pemilihan informan antara lain; (1) Kepala Sekolah sebagai supervisor yang memiliki tugas membina bagi guru, staf dan siswa, (2) Tim Adiwiyata yang memiliki tanggung jawab terlaksananya program penilaian Adiwiyata, (3) Guru SMPLB tuna rungu, tuna netra, tuna daksa, tuna grahita, dan Autis, (2) siswa SMPLB (tuna rungu, tuna daksa, tuna netra autis, dan tuna grahita) (4) Komite dan wali murid, (5) Alumni. Observasi dilakukan terhadap proses pembelajaran, lingkungan sekolah, dan Pelaksanaan kegiatan outclass. Teknik analisa data dilakukan dengan bantuan software computer program MS word chart dan diinterprestasikan dalam deskrpsi kata.