Abstrak  Kembali
Tesis ini bertujuan untuk mengetaui dan menganalisis nilai moral yang terdapat dalam Novel Tanah Baru Tanah Air Kedua Karya NH Dini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriftif kualitatif analisis isi dengan kajian struktural genetik. Objek dalam penelitian ini adalah novel Tanah Baru Tanah Air Kedua karya NH Dini. Fokus penelitian ini adalah unsur-unsur intrinsik novel dikaitkan dengan nilai moral dalam novel Tanah Baru Tanah Air Kedua karya N.H Dini. Istrumen penelitian ini adalah peneliti sendiri dibantu dibantu dengan tabel analisis. Teknik analisis data yang dilakukan peneliti yaitu membaca novel Tanah Baru Tanah Air Kedua karya NH Dini, menganalisis nilai moral, memasukkan hasil analisis dan menyimpulkan hasil analisis.