Abstrak  Kembali
Tesis ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji kebenaran Hubungan antara Komunikasi Interpersonal dan Kepemimpinan Kepala Sekolah dengan Iklim Organisasi Sekolah Dasar Negeri di Wilayah Binaan VII Kecamatan Pasar Minggu Jakarta Selatan. Penelitian ini termasuk ke dalam jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode penelitian deskriptif korelasional. Populasi penelitian ini adalah semua guru di wialayah binaan VII Kecamatan Pasar Minggu Jakarta Selatan sebanyak 115 orang. Sampel penelitian ini sebanyak 54 orang yang diambil secara random sampling dengan menggunakan rumus Slovin dan teknik proportional random sampling. Teknik pengumpulan data variabel iklim organisasi sekolah, komunikasi interpersonal dan kepemimpinan kepala sekolah melalui angket skala lima kategori Likert. Teknik analisis data yang digunakan adalah korelasi pearson product moment, determinasi, regresi sederhana regresi ganda dan uji t. Selanjutnya data yang telah terkumpul diolah kemudian ditafsirkan, dianalisis dan dideskripsikan sesuai dengan masalah dan tujuan penelitian.