Abstrak  Kembali
Kinerja individu ditentukan oleh faktor motivasi kerja yang dapat mempengaruhinya yaitu iklim kerja dan karakteristik individu, sehingga peneliti dari hasil analisis ingin mengetahui apakah ada hubungan iklim kerja dan karakteristik individu dengan motivasi kerja perawat pelaksana di IRNA B RSUP Fatmawati Cilandak Jakarta Selatan. Metode yang digunakan deskriptif korelasi dengan pendekatan kuantitatif, yaitu dilakukan uji analisis univariat, bivariat (Korelasi Pearson’s, Regresi Linier sederhana, dan chi square), serta multivariate (Regresi Linier Ganda). Besar sampel pada penelitian ini adalah total populasi sebanyak 137 perawat pelaksana.