Abstrak  Kembali
Tujuan penulis ialah untuk ikut berpartisipasi dalam memajukan dunia pendidikan khususnya dalam bidang informasi, internetdapat menjadi sarana yang cepat untuk mempromosikan sekolah atau yayasan sehingga hal tersebut semakin dapat mempermudah masyarakat dalam mencari berbagai informasi tentang dunia pendidikan khususnya informasi tentang profil sekolah dan sekaligus sebagai media pembelajaran interaktif agar memudahkan para siswa-siswi dalam kegiatan belajar mengajar.Perancangan website dan media pembelajaran ini menggunakan metodologi berorientasi objek,untuk pengimplementasian sistem menggunakan joomla content management system, walau sederhana namun website ini dapat berguna bagi masyarakat umumnya dan para siswa dan siswi SMP ISLAM AL-MALIYAH khususnya.Berdasarkan seluruh hasil pengujian, perancangan media pembelajaran interaktif menghasilkan sebuah sistem yang interaktif, interface danuser friendly dalam kegiatan belajar mengajar bagi para guru dan siswa. Kata Kunci : media pembelajaran interaktif, unified modelling language, joomla content management system