NANIK HANDAYANI. NIM: 1001125120. Upaya Meningkatkan Hasil Belajar
Matematika pada Materi Bangun Ruang Sisi Datar melalui Model Problem Based
Learning bagi Siswa Kelas VIII-i di SMP Negeri 2 Tambun Selatan Tahun Pelajaran
2013 / 2014. Skripsi. Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan
Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Prof DR. HAMKA, Oktober 2014.
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika pada pokok
bahasan bangun ruang sisi datar siswa kelas VIII-i di SMP Negeri 2 Tambun Selatan.
Penelitian tindakan kelas ini dilatarbelakangi oleh rendahnya nilai rata-rata hasil belajar
matematika pada ujian akhir semester ganjil dengan nilai rata-rata 53,31 dengan
presentase pencapaian KKM adalah 8%. Hipotesis tindakan yang diajukan dalam
penelitian ini adalah “melalui model problem based learning dapat meningkatkan hasil
belajar matematika siswa pada materi bangun ruang sisi datar bagi siswa kelas VIII-i di
SMP Negeri 2 Tambun Selatan tahun pelajaran 2013/2014”. Berdasarkan penelitian
yang telah dilakukan dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut: (1) Pada hasil belajar
matematika siswa siklus I nilai rata-rata kelas menjadi 71,00 dengan presentase
pencapaian KKM 54% dan pada siklus II nilai rata-rata meningkat menjadi 80,42
dengan presentase pancapaian KKM 85%. (2) hasil pengamatan aktivitas siswa di kelas
pada siklus I adalah 77,5% dan performa guru di kelas 79%. Pada siklus II hasil
pengamatan aktivitas siswa di kelas menjadi 92,5% dan performa guru di kelas menjadi
93%.
Simpulan akhir dari penelitian ini menunjukkan bahwa melalui pembelajaran dengan
model problem based learning dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa pada
pokok bahasan bangun ruang sisi datar kelas VIII-i di SMP Negeri 2 Tambun Selatan.
Kata Kunci : Model problem based learning, hasil belajar siswa, bangun ruang sisi datar.
|