Tatatertib

Tata Tertib Pemakai Perpustakaan
  1. Mengisi buku pengunjung yang telah disediakan
  2. Melakukan peminjaman atas nama peminjam yang bersangkutan
  3. Mematuhi tata tertib perpustakaan yang berlaku
  4. Menjaga ketenangan, kesopanan dan kebersihan di dalam perpustakaan
  5. Menitip tas, jaket, map dan semua barang yang tidak diperlukan di dalam lemari yang telah disediakan
  6. Tidak diperkenankan merokok, makan dan minum di dalam perpustakaan
  7. Barang-barang berharga seperti dompet, HP, dsb harap dibawa
  8. Untuk tamu perpustakaan wajib mengisi buku tamu dan menunjukan kartu identitas

Sanksi dan Denda
  1. Terlambat mengembalikan buku dikenakan denda sebesar Rp. 200,- per hari untuk setiap buku.
  2. Buku yang hilang wajib diganti dengan buku yang sama atau diganti judul yang lain dengan persetujuan pihak perpustakaan atau dapat diganti dengan uang sebesar2 kali dari harga buku yang hilang.
  3. Terlambat mengembalikan buku tandon (label ungu) dikenakan denda Rp. 200,- per jam untuk setiap buku.
  4. Menghilangkan kartu anggota(kartu putih) dikenakan biaya pengganti.
  5. Menghilangkan kantong pinjaman dikenakan biaya pengganti.
  6. Peminjaman buku untuk fotokopi diberi waktu selama 3 (tiga) jam dengan menyerahkan KTP atau uang jaminan. Keterlambatan pengembalian dikenakan denda Rp. 500,- per jam
  7. Membawa koleksi bahan pustaka yang tidak boleh keluar dari perpustakaan seperti buku-buku referensi, majalah, koran, skripsi/tesis, akan dikenakan sanksi berupa penarikan keanggotaan untuk jangka waktu tertentu.