|
Prevalensi diare balita di Indonesia adalah 6,7%. Balita mudah terserang diare karena daya tahan tubuhnya masih rendah. Diare dapat berakibat fatal apabila tidak ditangani secara serius. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kerasional pemberian obat diare pada balita dilihat dari tepat indikasi, tepat obat dan tepat dosis di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit Umum Kab. Tangerang. Penelitian ini dilakukan dengan metode deskriptif dengan mengumpulkan data secara retrospektif dari rekam medik pasien selama 1 tahun pada tahun 2015. Sampel merupakan pasien diare balita Rawat Inap di Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang Periode 2015. Diperoleh sampel yang memenuhi kriteria inklusi sebanyak 133 pasien. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kerasionalan terapi diare pada balita menunjukkan tepat indikasi sebanyak 92,23%, tepat obat sebanyak 99,25%, dan tepat dosis sebanyak 45,11%.
|