Abstrak  Kembali
Penggunaan enzim saat ini telah berkembang, namun yang berasal dari limbah tongkol jagung belum banyak dimanfaatkan. Kandungan xilan yang tinggi dalam tongkol jagung dapat digunakan sebagai produksi enzim. Salah satunya adalah enzim xilanase. Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi bakteri penghasil enzim xilanase dari tongkol jagung. Penelitian ini diawali dengan isolasi bakteri dari tongkol jagung dalam medium selektif untuk bakteri yaitu Nutrient Agar (NA). Karakterisasi koloni bakteri dilakukan secara makroskopis dan mikroskopis. Produksi xilanase dilakukan melalui fermentasi cair yang mengandung xilan sebagai penginduksi. Enzim yang dihasilkan diuji aktivitas enzimnya dengan metode spektrofotometer dan menggunakan reagen DNS. Hasil isolasi diperoleh 3 isolat murni bakteri endofit. Dari ketiga isolat, kode isolat bakteri IBE.a dan IBE.c adalah bakteri Gram positif. Sedangkan kode isolat IBE.b merupakan bakteri Gram negatif. Isolat bakteri yang memiliki aktivitas enzim xilanase tertinggi yaitu kode isolat IBE.a sebesar 1,914 U/ml dan hasil aktivitas enzim terendah ditunjukkan oleh kode isolat IBE.b yaitu sebesar 1,275 U/ml.