Pati merupakan komponen tanaman yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan
tambahan dalam pembuatan tablet. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengaruh pati beras ketan putih terpregelatinasi sebagai penghancur terhadap
disolusi tablet ibuprofen secara granulasi basah. Penelitian ini diawali dengan
mengisolasi pati beras ketan putih selanjutnya dimodifikasi dengan cara
pregelatinasi. Pada penelitian ini digunakan pati beras ketan putih, pregelatinasi
pati beras ketan putih dan primogel sebagai bahan penghancur dalam pembuatan
tablet ibuprofen. Tablet ibuprofen dievaluasi dengan uji disolusi. Data disolusi
pada formula 1, 2 dan 3 pada menit ke 60 adalah 83,4448, 74,5803 dan 858304%.
Dari hasil uji laju disolusi terdapat perbedaan antara F1 dengan menggunakan pati
beras ketan putih, F2 dengan menggunakan pregelatinasi pati beras ketan putih
dan F3 dengan primogel. Hasil perhitungan statistik ANAVA satu arah terhadap
data disolusi diperoleh p<0,05 yang menyatakan terdapat perbedaan laju disolusi
yang bermakna antara formula 1-3. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan
bahwa pati yang digunakan sebagai penghancur dapat meningkatkan laju disolusi
sediaan tablet ibuprofen.
|