Abstrak  Kembali
Daun patikan kebo berkhasiat sebagai antibakteri penyebab bau badan. Untuk memudahkan pemanfaatan, dibuat ekstrak dan diformulasikan menjadi sediaan deodoran dalam bentuk emulgel menggunakan Sodium carboxymethyl cellulose (Sodium CMC) sebagai gelling agent. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsentrasi optimal Sodium CMC sebagai gelling agent untuk memperoleh sediaan deodoran emulgel ekstrak etanol 95% daun patikan kebo yang baik dan stabil secara fisik. Penelitian diawali dengan pemeriksaan karakteristik ekstrak etanol 95% daun patikan kebo. Kemudian dibuat formula sediaan emulgel dengan konsentrasi sodium CMC yang digunakan adalah 0,5%, 1%, 1,5%, dan 2%. Tiap formula emulgel dievaluasi yang meliputi uji organoleptik, homogenitas, pH, viskositas dan sifat alir, sentrifugasi, serta uji freeze thaw. Hasil penelitian menunjukkan semakin tinggi konsentrasi Sodium CMC`yang digunakan semakin tinggi pula viskositasnya, sediaan yang dihasilkan semakin stabil namun semakin tinggi tahanan sediaan untuk mengalir. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa konsentrasi optimal Sodium CMC adalah 1%.