Kulit buah jengkol (Pithecollobium jiringa (jack) Merr) dapat digunakan
sebagai penurun kadar glukosa darah. Penelitian dilakukan untuk menguji efektivitas fraksi etanol 70% kulit buah jengkol. Dosis yang digunakan yaitu 0,543 mg/200gBB, 1,100 mg/200gBB, 2,200 mg/200gBB dan kontrol positif menggunakan glibenklamid dosis 0,09 mg/200gBB. Pengujian dilakukan pada tikus putih jantan galur SD yang diinduksi aloksan 140 mg/200gBB secara intraperitoneal. Hasil uji analisis statistik ANAVA satu arah menunjukan bahwa setelah hari perlakuan diperoleh (p<0,05). Pada uji Tukey HSD menunjukan
adanya perbedaan bermakna antara kontrol negatif dengan kontrol positif dan kelompok sediaan uji. Dapat disimpulkan ketiga dosis bahan uji dapat menurunkan kadar glukosa darah, dan dosis 0,543 mg/200 gBB memberikan efek lebih baik dibandingkan glibenklamid 0,09 mg/200 gBB.
|