Abstrak  Kembali
Jahe gajah merupakan salah satu tanaman yang mengandung bahan aktif antioksidan. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh pemberian ekstrak rimpang jahe gajah yang dikombinasi zinc terhadap kadar MDA darah dan aktivitas katalase mencit yang menderita hiperkolesterol dan hiperglikemia. Penelitian ini menggunakan 8 kelompok hewan uji yang terdiri dari kelompok kontrol normal, negative dan positif diberi atorvastatin 1,3 mg/kg BB dan 5 kelompok masing-masing diberi ekstrak jahe gajah dosis 37,5 mg/kg BB, zinc 20 mg/kg BB, jahe gajah dosis 37,5 mg/kg BB + zinc 20 mg/kg BB, ekstrak jahe gajah dosis 75 mg/kg BB + zinc 20 mg/kg BB, ekstrak jahe gajah dosis 150 mg/kg BB + zinc 20 mg/kg BB dan pemberian pakan kolesterol dan induksi STZ Hasil uji analisa statistik ANOVA satu arah menunjukkan IV memberi efek sama dengan kontrol positif. Dapat disimpulkan bahwa ekstrak jahe gajah dosis 75 mg/kg BB + zinc 20 mg/kg BB dapat menurunkan kadar MDA dan menaikkan aktivitas katalase yang sebanding dengan atorvastatin 1,3 mg/kg BB.