ABSTRAK
Nurul Hidayati: Penetapan Kadar Total Kurkuminoida dari ekastrak methanol Pada Tiga Jenis Kunyit Putih: (Curcuma zedoaria [Berg.] Roscoe, Curcuma mangga [Val] Et Zyp., Kaempferia rotunda [L]) Dengan Metode dan Tehnik Kromatografi Cair Kinerja Tinggi (KCKT).
Penelitian ini bertujuan untuk menetapkan kadar total kurkuminoida dari ekstrak Curcuma zedoaria, Curcuma mangga, dan Kaempferia rotunda secara kromatografi cair kinerja tinggi (KCKT) dengan menggunakan pelarut methanol.
Rimpang tiga jenis kunyit putih Curcuma zedoaria, Curcuma mangga dan Kaempferia rotunda yang termasuk dalam family Zingiberoceace merupakan tanaman berkhasiat sebagai obat dalam persediaan jamu terutama rimpangnya sebagai anti kanker, dengan demikian permintaan masyarakat akan bahan ini cukup tinggi sehingga dipasaran sering digantikan dengan tanaman lain yang secara morfologis memiliki kemiripan. Kunyit putih terutama rimpangnya banyak dipalsukan dengan Curcuma mangga dan Kaempferia rotunda.
Untuk memperoleh kadar total kurkuminoida dari tiga jenis kunyit putih tersebut dilakukan dengan metoda kromatografi cair kinerja tinggi dengan menggunakan detector fluoresensi.
Dari hasil komatogram KCKT pada baku kurkuminoida terdapat tiga puncak, puncak pertama berada pada waktu retensi 2,4 menit, puncak kedua 4,3 menit dan puncak ketiga 7,8 menit, sedangkan pada Curcuma zedoria puncak pertama 2,3 menit puncak kedua 3,8 menit, puncak ketiga 6,5 menit dan Curcuma mangga terdapat pula tiga puncak, puncak pertama 2,3 menit, puncak kedua 3,8 menit dan puncak ketiga 6,8 menit sedangkan K. rotunda tidak terdapat puncak. Dengan demikian pada ekstrak C. zedoria dan C. mangga terdapat tiga puncak yang waktu retensi mendekati puncak-puncak baku kurkuminoida, sehingga dapat dipastikan ekstrak C. zedoaria dan C. mangga mengandung kurkuminoida dan kadar total kurkuminoida dalam ekstrak C. zedoaria = 0,3680%, kadar total kurkuminoida dalam simplisia = 0,0768% dan kadar total kurkuminoida dalam ekstrak C. mangga = 1,2300%, kadar total kurkuminoida dalam simplisia = 0,2651% sedangkan pada ekstrak K. rotunda tidak terdapat kurkuminoid. Berdasarkan hasil diatas dapat disimpulkan bahwa C. zedoaria dan C. mangga secara kemotaksonomi mempunyai kekerabatan yang dekat.
|