Abstrak  Kembali
Tanaman tradisional yang dimanfaatkan untuk pengobatan antidiare adalah daun suji (Dracaena angustifolia Roxb). Salah satu cara untuk menutupi rasa pahit daun suji yaitu dengan di buat sediaan tablet kunyah agar mudah dikonsumsi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variasi konsentrasi kombinasi xylitol sebagai bahan pemanis dan laktosa sebagai bahan pengisi terhadap sifat fisik tablet kunyah ektrak kental dau suji. Dibuat dalam 5 formula yaitu formula I (xylitol – laktosa = 0% : 67,14%), formula II (xylitol – laktosa = 16,78% : 50,35%), formula III (xylitol – laktosa = 33,57% : 33,57%), formula IV (xylitol – laktosa = 50,35% : 16,78%) dan formula V (xylitol – laktosa = 67,14% : 0%) secara granulasi basah. Hasil evaluasi uji kekerasan: 3,29; 3,34; 3,40; 3,44; 3,49; dan kerapuhan 0,7308; 0,4676; 0,3627; 0,2384; 0,1385. Data kekerasan dan kerapuhan dianalisis menggunakan ANOVA satu arah (one way anova) dengan taraf kepercayaan 95% (α = 0,05) dengan nilai signifkasi 0,000 < 0,05. Hasil uji tanggap rasa dianalisis menggunakan chi-square yang menunjukan nilai signifikasi 0,000 < 0,05 hal ini menunjukan adanya perbedaan bermakna setiap formula uji.