Tangan merupakan penyebab utama masuknya bakteri yang membawa penyakit
ke dalam tubuh. Maka dari itu, sangat penting untuk mengetahui perilaku mencuci
tangan menggunakan sabun ataupun hand sanitizer karena hal ini merupakan
perilaku sehat dan efektif mengurangi bakteri ditelapak tangan. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui perbandingan jumlah angka koloni yang tumbuh pada
cara mencuci tangan dengan menggunakan sabun dibandingkan dengan yang
menggunakan hand sanitizer. Penelitian dilakukan di Universitas Muhammadiyah
Prof. Dr. HAMKA tahun 2020. Sampel yang digunakan yaitu kelompok
perlakuan 15 orang mencuci tangan menggunakan hand sanitizer dan 15 orang lai
mencuci tangan menggunakan sabun. Analisis data menggunakan uji independent
sample dengan α= 0.05. Dari hasil diperoleh: thit = 0.501 > t0,05, sehingga dapat
disimpulkan bahwa Ho diterima, artinya tidak ada perbedaan jumlah angka koloni
antara mencuci tangan menggunakan hand sanitizer dan sabun, sehingga dapat
disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan antara teknik cuci tangan menggunakan
sabun cair dan hand sanitizer.
|