Hiperlipidemia merupakan kondisi di mana kadar kolesterol dan trigliserida dalam darah meningkat di atas batas normal. Obat tradisional yang digunakan untuk menurunkan kadar kolesterol yaitu daun patikan emas (Euphorbia heterophylla L.). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas fraksi etanol 70% daun patikan emas terhadap kadar kolesterol total dan LDL hamster Syrian jantan hiperlipidemia. Pengujian dilakukan selama 44 hari dengan membagi 24 ekor hamster ke dalam 6 kelompok, kontrol normal, kontrol negatif diberi pakan hiperlipid, kontrol positif diberi pakan hiperlipid, atorvastatin 2,47 mg/kgBB, kelompok uji diberi pakan hiperlipid, dan fraksi etanol 70% daun patikan emas dengan dosis fraksi I (5,785 mg/kgBB), dosi raksi II (11,57 mg/kgBB) dan dosis fraksi III (23,14 mg/kgBB). Pengukuran kadar kolesterol total dan LDL dilakukan sebelum dan setelah diberikannya sediaan uji. Data dianalisis statistika dengan ANOVA one way dan Tukey. Hasil menunjukkan bahwa semua kelompok uji dosis fraksi etanol 70% daun patikan emas dapat menurunkan kadar kolestrol dan LDL. Penurunan kolesterol total dan LDL terbesar terjadi pada dosis 23,14 mg/kgBB yaitu 42,48% dan 42,32% namun tidak sebanding dengan pemberian atorvastatin dosis 2,47 mg/kgBB dengan nilai sig 0,000 (p<0,05).
|