Interaksi antara obat dengan obat sudah banyak diungkapkan. namun pengetahuan antaraksi obat dengan minuman atau makanan belum banyak vang dipelajari. Salah satu minuman yang belum diketahui pengaruhya terhadap suatu obat adalah teh hijau. Minuman teh hijau banyak diminum bersama ibuprofen dimana teh hijau mengandung katekin yang dapat menginduksi enzim sitokrom P-450. Ibuprofen yang merupakan obat golongan AINS dimetabolisme oleh enzim sitokrom P-450. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui pengaruh seduhan teh hijau (Camellia
sinensis (L) Kuntze) terhadap parameter farmakokinetik yaitu AUC (luas area dibawah kurva) dan Cmaks (kadar tertinggi) ibuprofen dalam darah tikus jantan sparague dawley.
|