Abstrak  Kembali
Antiplatelet merupakan terapi yang efektif untuk mencegah stroke. Buah kemukus secara tradisional merupakan bahan alam yang berpotensi sebagai antiplatelet. Senyawa bahan alam yang memiliki aktivitas sebagai antiplatelet salah satunya adalah lignan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antiplatelet ekstrak etanol 70% buah kemukus (EEBK) terhadap tikus jantan galur wistar secara in vivo. Efek antiplatelet diuji dengan parameter waktu perdarahan dan waktu koagulasi. Penelitian ini menggunakan 5 kelompok yaitu kontrol normal, kontrol positif (Aspirin dosis 8,325 mg/kgBB), dosis 1 (Ekstrak Etanol Buah Kemukus 200 mg/kgBB), dosis 2 (Ekstrak Etanol Buah Kemukus 400 mg/kgBB), dosis 3 (Ekstrak Etanol Buah Kemukus 600 mg/kgBB). Pengambilan data dilakukan pada hari ke-1, 4, 8 dan hari ke 11 dengan melihat lamanya waktu perdarahan dan waktu koagulasi tikus secara bermakna (p<0,05). Ketiga ekstrak pada dosis uji tersebut menghambat agregasi platelet secara bermakna (p<0,05) yang menunjukkan adanya efek antiplatelet. Ekstrak Etanol Buah Kemukus Dosis 600 mg/kgBB yang menunjukkan efek sebanding dengan kelompok positif dimulai hari ke-8.