Diabetes mellitus (DM) adalah gangguan metabolisme yang ditandai dengan meningkatnya kadar glukosa dalam darah melebihi batas normal. Daun sukun banyak digunakan oleh masyarakat untuk mengatasi diabetes mellitus. Tanaman dengan famili Moraceae ini diketahui memiliki kandungan flavonoid yang diduga berperan dalam penyembuhan DM. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas ekstrak etanol 70% daun sukun (Artocarpus altilis) konsentrasi 90, 150, 260, 450 dan 780 μg/ml dalam menghambat enzim α-amilase. Pengujian dilakukan menggunakan reagen dinitrosalisilat (DNS) dan Spektrofotometer Uv-Vis dengan panjang gelombang
524 nm. Hasil pengujian pada ekstrak etanol 70% daun sukun memiliki kemampuan dalam menginhibisi α-amilase dengan nilai IC50 sebesar 155,95 g/ml sedangkan nilai IC50 akarbosa sebagai pembanding sebesar 42,69 g/ml. Dapat disimpulkan bahwa ekstrak etanol 70% daun sukun memiliki aktivitas dalam menghambat enzim α-amilase dengan nilai potensi relatif 0,27 kali dari akarbosa.
|