Banyak jenis bakteri patogen terhadap manusia dilaporkan menjadi resiten terhadap satu atau lebih antibiotik. Salah satu sumber alternatif potensial untuk dikembangkan sebagai sumber antibiotik baru adalah bakteri simbiotik spons laut. Gusvila (2016) melaporkan bakteri simbion spons laut Haliclona (Reinera) sp. asal Perairan Pulau Harapan Kepulauan Seribu Jakarta diketahui memiliki potensi menghasilkan metabolit antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis bakteri simbion spons laut Haliclona (Reinera) sp. dengan teknik PCR berdasarkan gen 16S rRNA. Isolasi DNA bakteri simbion dilakukan dengan bantuan Promega Wizard Genomic DNA Purification Kit. DNA Isolat bakteri diamplifikasi menggunakan teknik PCR menggunakan primer 27f dan 1492r. Dari lima isolat bakteri yang diamplifikasi hanya dua isolat yang dapat disekuensing dan disejajarkan dengan data pada GenBank menggunakan program BLAST. Hasil BLAST menunjukan isolat bakteri simbion 5A5L memiliki kemiripan dengan Marinobacter hidrocarbonoclasticus ATCC 49890 dengan tingkat homologi sebesar 99% dan isolat 6A2L memiliki kemiripan dengan Bacillus thermophilus SgZ-10 dengan tingkat homologi sebesar 98%.
|