Daun senggani tanaman digunakan dalam penyembuhan luka. Tujuan penelitian untuk mengetahui aktivitas ekstrak daun senggani dalam mempercepat penyembuhan luka terbuka hiperglikemia diinduksi aloksan. Hewan uji tikus putih jantan terbagi dalam 4 kelompok. Kelompok uji kontrol negatif dengan suspensi Na. CMC, ekstrak daun senggani dengan konsentrasi 2,5%, 5% dan 10%. Pengamatan menggunakan aplikasi MBF Image J untuk mendapatkan luas luka. Data berupa persentase penyembuhan luka. Data diuji menggunakan ANOVA satu arah dan dilanjut uji Tukey. Hasi uji Tukey terdapat perbedaan bermakna antara konsnetrasi 2,5%, 5% dan 10% terhadap kontrol negatif. Tidak terdapat perbedaan bermakna (sebanding) antara konsentrasi 2,5% dengan konsentrasi 5%. Ekstrak daun senggani dengan konsnetrasi terbesar yaitu konsentrasi 10% memiliki aktivitas terbaik untuk mempercepat penyembuhan luka terbuka hiperglikemik tikus putih jantan yang diinduksi aloksan.
|