Abstrak  Kembali
Akar seledri secara empiris berkhasiat sebagai antihipertensi. Senyawa bioaktif yang diduga berkhasiat sebagai antihipertensi adalah flavonoid. Pemilihan akar seledri sebagai objek penelitianadalah untuk memanfaatkan Iimbah tanaman seledri . Untuk mengetahui efek antihipertensi akar seledri, tikus diberikan fraksi etanol 70 % akar seledri selama 7 hari. Hewan uji dikelompokkan menjadi 6 kelompok perlakuan, yaitu kelompok I (kontrol normal) , kelompok II (kontrol negatif) diinduksikan dengan NaCI, kelompok III (kontrol positif) diinduksikan dengan reserpin dosis 0,0045 mg/200 g BB, kelompok IV, V dan VI masing-masing diinduksi dengan fraksi etanol 70 % akar seledri dengan dosis 4 mg/200 g BB, 8 mg/200 g BB dan 16 mg/200 g BB. Parameter yang diukur adalah tekanan darah arteri tikus. Untuk mengetahui tekanan darah arteri tikus, digunakan manometer air raksa. Data dianalisa dengan Anova satu arah yang dilanjutkan dengan uji LSD (Least Significant Difference)...