Abstrak  Kembali
Stabilitas didefinisikan sebagai suatu kemampuan produk untuk bertahan dalam batas waktu yang ditetapkan. Penelitian ini menggunakan vitamin C yang dibuat dalam bentuk sirup sebanyak enam formula dengan asam sitrat dalam konsentrasi sama dan Katekin dengan konsentrasi berbeda sebagai zat antioksidan yang digunakan. Pada setiap formula menggunakan antioksidan Asam Sitrat 1%, pada formula I tidak menggunakan Katekin, pada formula 2 menggunakan Katekin 0,05%, formula 3 menggunakan Katekin 0,1%, formula 4 menggunakan Katekin 0,2%, formula 5 menggunakan Katekin 0,3% dan formula 6 menggunakan 0,4%.