Abstrak  Kembali
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh antara Pengaruh Gaya Hidup dan Kelompok Acuan terhadap Keputusan Pembelian, studi kasus pada konsumen Sepatu Casual merek League di Department Store Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat. Variabel yang diteliti adalah variabel X1 yaitu Gaya Hidup, variabel X2 yaitu Kelompok Acuan dan variabel Y yaitu Keputusan Pembelian. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode survey yaitu melakukan peninjuan langsung kepada konsumen Sepatu Casual League melalui kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial terdapat pengaruh positif antara Gaya Hidup terhadap Keputusan Pembelian dan juga pengaruh positif antara Kelompok Acuan terhadap Keputusan Pembelian. Hasil penelitian ini juga menunjukan bahwa secara simultan terdapat pengaruh positif antara Gaya Hidup dan Kelompok Acuan terhadap Keputusan Pembelian. Selain itu hasil dari perhitungan koefisien determinasi menunjukan Keputusan Pembelian dipengaruhi oleh Gaya Hidup dan Kelompok Acuan sebesar 59,1% dan sisanya sebesar 40,9% dipengaruh faktor-faktor lain diluar penelitian misalnya, harga, desain produk, tempat, kualitas. Berdasarkan analisis diatas maka perusahaan harus memperhatikan harga dan desain produk serta toko yang mudah ditemui sehingga dapat membuat konsumen semakin mudah memutuskan untuk membeli.