Abstrak  Kembali
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan dan kepercayaan merek secara parsial dan simultan terhadap kepuasan konsumen PT. Indo Arsip. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan pengumpulan data secara langsung, berupa penyebaran kuesioner yang diambil dari suatu sampel. Pengambilan sampling menggunakan non-probability sampling dengan metode accidental sampling, sampel dalam penelitian ini adalah konsumen yang menggunakan jasa PT. Indo Arsip sebanyak 97 responden. Teknik pengolahan data menggunakan analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik, uji hipotesis, analisis koefisien korelasi, dan analisis koefisien determinasi. Hasil analisis regresi linier berganda penelitian ini adalah Y = 0,300 + 0,595 X1 + 0,310 X2 + e. Konstanta sebesar 0,300 menunjukkan jika diasumsikan nilai variabel X1 (kualitas pelayanan) dan variabel X2 (kepercayaan merek) adalah konstanta atau sama dengan nol, maka nilai variabel Y (kepuasan konsumen) adalah 0,300. Koefisien regresi variabel kualitas pelayanan (X1) sebesar 0,595, artinya jika kualitas pelayanan mengalami kenaikan satu satuan, maka kepuasan konsumen (Y) akan bertambah sebesar 0,595 satuan pada konstanta 0,300. Koefisien regresi variabel kepercayaan merek (X2) sebesar 0,310, artinya jika kepercayaan merek mengalami kenaikan satu satuan, maka kepuasan konsumen (Y) akan bertambah sebesar 0,310 satuan pada konstanta 0,300. Hasil pengolahan data uji t menunjukkan bahwa secara parsial variabel kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen, dan variabel kepercayaan merek berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Hasil uji F menunjukkan bahwa secara simultan kualitas pelayanan dan kepercayaan merek berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Hasil analisis koefisien korelasi menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan kepercayaan merek memiliki korelasi positif dengan tingkat hubungan sebesar 0,264 (rendah). Kualitas pelayanan dan kepuasan konsumen memliki korelasi positif dengan tingkat hubungan sebesar 0,609 (kuat). Kepercayaan merek dan kepuasan konsumen memiliki korelasi positif dengan tingkat hubungan sebesar 0,400 (sedang). Hasil koefisien determinasi (R2) sebesar 41,8%. Ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan kepercayaan merek mampu mempengaruhi kepuasan konsumen sebesar 41,8%, sedangkan sisanya 58,2% dipengaruhi oleh faktor lain. Maka dapat disimpulkan bahwa variabel kualitas pelayanan berpengaruh secara parsial terhadap kepuasan konsumen, dan kepercayaan merek berpengaruh secara parsial terhadap kepuasan konsumen, serta kualitas pelayanan dan kepercayaan merek berpengaruh secara simultan terhadap kepuasan konsumen.