Abstrak  Kembali
Skripsi. Program Strata Satu Program Studi Manajemen. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA. 2016. Jakarta. Kata Kunci : Good Corporate Governance, Corporate Social Responsibility, Nilai Perusahaan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan Good Corporate Governance dan pengungkapan Corporate Social Responsibility terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode eksplanasi, dengan variabel yang diteliti yaitu Good Corporate Governance, Corporate Social Responsibility dan Nilai Perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2010-2014 yang berjumlah 39 perusahaan. Sampel penelitian ini berjumlah 15, dengan teknik pengambilan sampel judgment sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan telaah dokumen, dokumen yang ditelaah adalah laporan Corporate Governance Perception Index dan dokumen laporan tahunan dan/atau laporan keberlanjutan perusahaan perbankan. Teknik pengolahan data menggunakan SPSS versi 20 dan teknik analisis data meliputi Analisis Manajemen Keuangan, Analisis Regresi Linier Berganda (Model Regresi Linier Berganda, Uji Asumsi Klasik, Uji Hipotesis), Analisis Koefisien Korelasi dan Analisis Koefisien Determinasi. Hasil analisis manajemen keuangan menunjukkan bahwa rata-rata skor Corporate Governance Perception Index sebesar 88,0247 dengan standar deviasi sebesar 3,10775. Sementara Rata-rata Corporate Social Responsibility Index sebesar 0,2697 dengan standar deviasi sebesar 0,11876. Rata-rata Market Book Value Ratio sebesar 1,9107 dengan standar deviasi sebesar 0,62104. Model regresi liner berganda yang diperoleh 0,135 X−0,380 X. Hasil uji asumsi klasik menunj ukykaaitnu bYah=w a− 9r,e8s3id7u a+l berdistribusi normal, tidak terjadi multikolonieritas, tidak terjadi heteroskedastisitas, tidak terjadi autokorelasi sehingga model regresi dengan metode kuadrat terkecil (Ordinary Least Square) merupakan BLUE (Best Linier Unbiased Estimator). Hasil uji statistik t menunjukkan bahwa nilai t hitung variabel X1 yaitu Good Corporate Governance sebesar 3,028 > t ( 0,205;12)=2,179 dan nilai signifikansi variabel X1 0,011 < 0,05, sehingga Good Corporate Governance secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan, dan H1 diterima. Sementara Nilai t hitung variabel X2 yaitu Corporate Social Responsibility sebesar −0,327 > − t ( 0,205;12)=−2,179 dan nilai signifikansi variabel X2 0,750 > 0,05, sehingga Corporate Social Responsibility secara parsial berpengaruh tidak signifikan terhadap Nilai Perusahaan, dengan demikian H2 ditolak. Hasil uji statistik F menunjukkan bahwa nilai F Hitung 5,942 > F 0,05 (2, 12) = 3,89 dan nilai signifikansi sebesar 0,016 < 0,05, sehingga Good Corporate Governance dan Corporate Social Responsibility secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan, dengan demikian H3 diterima. Hasil analisis koefisien korelasi (r) menunjukkan bahwa Good Corporate Governance dan Nilai Perusahaan memiliki korelasi positif kuat sebesar 0,702. Corporate Social Responsibility dan Nilai Perusahaan memiliki korelasi negatif rendah sebesar −0,337. Good Corporate Governance dan Corporate Social Responsibility memiliki korelasi negatif rendah sebesar −0,393. Hasil analisis koefisien determinasi (R) menunjukkan bahwa besarnya Adjusted R adalah 0.414, sehingga 41,4% variasi Nilai Perusahaan dapat dipengaruhi oleh variasi dari kedua variabel independen yaitu Good Corporate Governance dan Corporate Social Responsibility, sedangkan sisanya (100% - 41.4% = 58.6%) dipengaruhi oleh sebab-sebab yang lain di luar model.