Abstrak  Kembali
ABSTRAK EKA KHAISMA ILMIAWAN 0302015019 FAKTOR-FAKTOR KUALITAS PELAYANAN YANG DOMINAN BERPENGARUH TERHADAP KEPUASAN PASIEN RAWAT INAP RUMAH SAKIT ISLAM JAKARTA, Skripsi Program Strata Satu, Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka Jakarta 2008. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berbagai bentuk pelayanan yang diberikan; tingkat kepuasan pasien yang diharapkan; dan faktor-faktor kualitas pelayanan yang dominan berpengaruh terhadap kepuasan pasien rawat inap pada Rumah Sakit Islam Jakarta. Variabel yang diteliti a dalah Kualitas Pelayanan sebagai variabel bebas, dan variabel terikatnya adalah Kepuasan Pasien. Data diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada para pasien RS Islam Jakarta . Teknik analisis data menggunakan skala metode likert. Hasil penelitian dari kelima variabel (bukti fisik, keandalan, ketanggapan, keterjaminan, dan perhatian) menunjukkan pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan pasien. Hal ini bisa dilihat dari tingkat kepuasan pasien yang dipengaruhi oleh kualitas pelayanan meliputi, Keandalan (Reliability) kinerja sebesar 3.93 dan kepentingan sebesar 4.44. Daya Tanggap (Responsiveness) kinerja sebesar 3.85 dan kepentingan sebesar 4.14. Kepastian (Assurance) kinerja sebesar 4.01 dan kepentingan sebesar 4.4. Empati (Emphaty) kinerja sebesar 3.99 dan kepentingan sebesar 4.25. Berwujud (Tangible) kinerja sebesar 3.82 dan kepentingan sebesar 4.36. Dan hasil perhitungan dari instrumen kualitas pelayanan terhadap kepuasan pasien rawat inap Rumah Sakit Islam Jakarta menunjukkan bahwa yang dominan berpengaruh adalah variabel keterjaminan (kepentingan) terhadap kepuasan pasien sebesar 0.428 atau 42.8%.