Abstrak  Kembali
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh kualitas jasa terhadap kepuasan pelanggan.Variabel yang diteliti adalah kualitas jasa sebagai variabel independen dan kepuasan pelanggan sebagai variabel dependen. Populasi penelitian ini adalah Restoran Ayam Lepaas Cabang Pamulang. Data penelitian ini bersifat primer yang dikumpulkan dengan cara menyebar kuesioner. Dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Data diolah dengan menggunakan analisis regresi linier sederhana. Dengan bantuan SPSS 17.0. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik Sampel Random Sampling yaitu pelanggan Restoran Ayam Lepaas Cabang Pamulang Tangerang Selatan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kualitas jasa berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan tingkat signifikansi sebesar 0,00< 0,05 Berdasarkan hasil total adjust R square menunjukkan bahwa ada pengaruh antara kualitas jasa terhadap kepuasan pelanggan, yaitu sebesar 60,4%. Dan sisanya sebesar 39,6% dipengaruhi variabel lain seperti kualitas produk, faktor emosi, harga dan biaya.Oleh sebab itu, disarankan kepada perusahaan harus lebih meningkatkan kualitas pelayanannya dengan memperbaiki kekurangan-kekurangan yang ada.Berdasarkan hasil kuesioner, masih terdapat respon negatif terhadap Kepuasan pelanggan seperti dari fasilitas, kenyamanan dan transaksi pembayaran. Maka dari itu penulis menyarankan untuk meningkatkan lagi keunggulan-keunggulan yang dimiliki dengan terus melakukan inovasi-inovasi untuk perkembangan dan kesempurnaan pelayanannya di masa yang mendatang.