Abstrak  Kembali
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan snapy digital printing cabang kuningan. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode survey, dengan sampel penelitian yang dipilih dari populasi pelanggan snapy. Variabel yang diteliti adalah variabel bebas ”kualitas pelayanan” dan variabel terikat adalah ”kepuasan pelanggan snapy digital printing”. Dengan metode ini akan dijelaskan besarnya pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Data dikumpulkan di snapy pada bulan oktober 2011 melalui penyebaran angket atau kuesioner. Pengolahan data dengan menggunakan bantuan software SPSS (Statistical Product and Service Solution) versi 15.0, dan analisis data yang digunakan dalam penilitian ini adalah statistik deskriptif, analisis regresi sederhana, analisis koefisien kolerasi, dan analisis koefisien determinasi. Hasil koefisien regresi diketahui Ŷ = 1,744 + 0,566X signifikan 0,000 < 0,05 artinya terdapat pengaruh yang sangat signifikan antara kualitas pelayanan (variabel X) terhadap kepuasan pelanggan snapy digital printing (variabel Y). Maka H1 diterima Ho ditolak. Hasil koefisien korelasi antara kualitas pelayanan (X) dan kepuasan pelayanan snapy digital printing (Y) sebesar 0,410, angka tersebut menunjukkan adanya korelasi positif yang sedang antara kualitas pelayanan dengan kepuasan pelanggan snapy digital printing. Korelasi positif artinya semakin banyak kualitas pelayanan yang diberikan kepada pelanggan maka akan semakin tinggi pula kepuasan. Demikian sebaliknya, semakin sedikit kualitas pelayanan yang diberikan kepada pelanggan maka akan semakin rendah pula kepuasan pelanggan. Koefisien 13 determinasi r˛ = 0,168 atau sebesar 16,8%, artinya sedangkan sisanya yaitu 83,2% (100% – 16,8%) dijelaskan oleh factor lain di luar variabel kualitas pelayanan seperti lingkungan, pesaing, perusahaan dan lain-lain. Berdasarkan hasil tersebut penulis berkesimpulan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dan mempunyai hubungan sedang dari kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan snapy digital printing cabang kuningan. Oleh karena itu disarankan pada snapy digital printing cabang kuningan agar terus-menerus memperhatikan dan meningkatkan kualitas pelayanan sesuai dengan kebutuhan pelanggan agar kepuasan pada pelanggan dapat lebih baik.