Abstrak  Kembali
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kepemimpinan terhadap Semangat Kerja karyawan pada PT Wahana Ekonomi Semesta. Metode analisis yang digunakan survai pada PT Wahana Ekonomi Semesta.Metode pengumpulan data yaitu melalui data primer diperoleh dengan mengumpulkan kuesioner yang telah disebar pada karyawan PT Wahana Ekonomi Semesta, sedangkan data kunder diperoleh melalui telaah dokumen yang terkait dengan variabel kepemimpinan dan semangat kerja. Metode pengolahan dan analisis data dengan menggunakan regresi linier sederhana, dan korelasi. Dari hasil perhitungan regresi linier mengenai pengaruh kepemimpinan terhadap Ssmangat kerja karyawan pada PT Wahana Ekonomi Semesta yaitu Ŷ = 23,774 + 0,519X, Koefisien regresi mencapai 0,519 menyatakan bahwa jika kepemimpinan ditingkatkan 1 poin, maka diperkirakan semangat kerja meningkat sebesar 0,519 poin, dan jika kepemimpinan tidak mengalami perubahan, maka ratarata semangat kerja diperkirakan 23,774/20 yakni sebesar 1,619 poin. Nilai thitung untuk koefisien regresi sebesar 6,993, sedangkan nilai t (0,025 : 28) = 2,018 atau daerah kritis t hit > 2,018, maka 6,993 > 2,018 terletak pada daerah kritis dan tingkat signifikasi 0,000 < 0,05, dan dapat diinterprestasikan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, artinya pengaruh antara Kepemimpinan terhadap Semangat Kerja pada PT Wahana Ekonomi Semesta signifikan pada taraf nyata α = 0,05.5 Hasil perhitungan koefisien korelasi antara kepemimpinan (X) dan semangat kerja (Y) sebesar 0, 797, angka tersebut menunjukan adanya korelasi yang kuat dan searah antara kepemimpinan dengan semangat kerja. Jika tingkat kepemimpinan menurun maka semangat kerja menurun. Uji parameter koefisien korelasi berdasarkan output SPSS menunjukan tingkat signifikasi 0,000 < 0,05, Ho ditolak Ha diterima, hubungan antara kepemimpinan dan semangat kerja signifikan pada taraf nyata = 0,05.