Abstrak  Kembali
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh penerbitan obligasi syariah (sukuk) dan penerbitan saham syariah terhadap performa perusahaan di Jakarta Islamic Indeks 70. Penerbitan obligasi syariah maupun saham syariah adalah sebuah alternatif perusahaan mendapatkan struktur modal dalam menjalankan operasional perusahaan dan diharapkan dapat meningkatkan performa perusahaan yang ditinjau dari segi kinerja keuangan melalui Return On Asset (ROA) sehingga para pemangku kepentingan perusahaan mengoptimalkan produk pasar modal syariah dalam meningkatkan inklusi keuangan syariah. Disamping itu, menarik investor untuk melakukan investasi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif, data sekunder dari perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index 70 tahun 2018-2020 dengan menggunakan metode purposive sampling dengan analisis tobins dan umur perusahaan menjadi sebanyak 15 sampel. Pengujian model hipotesis menggunakan uji asumsi klasik, dan uji regresi berganda untuk menguji reaksi pasar atas penerbitan sukuk dan saham syariah pada variabel penerbitan menggunakan nilai penerbitan, jumlah saham beredar, leverage perusahaan, ukuran perusahaan, total hutang, dan kepemilikan manajerial perusahaan. Hasil penelitian yang mempengaruhi Return On Asset (ROA) adalah variabel nilai penerbitan dan leverage perusahaan pada 0.00192 dan 0.0373. Variabel jumlah saham beredar, total hutang, ukuran perusahaan, dan kepemilikan manajerial tidak berpengaruh pada nilai ROA. Namun, seluruh variabel berpengaruh signifikan terhadap nilai ROA. Hal ini menunjukan bahwa penerbitan obligasi syariah dan saham syariah mempengaruhi performa perusahaan.