Abstrak  Kembali
ABSTRAK Indah Kumala 0302025028 Penilaian Efektivitas Penagihan Pajak Pengaruhnya Terhadap penerimaan Pajak Pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Pasar Rebo. Skripsi Program Strata Satu, Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA Jakarta 2008. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penilaian efektivitas penagihan pajak dan pengaruhnya terhadap penerimaan pajak secara nyata. Variabel yang di teliti adalah “ Penilaian Efektivitas Penagihan Pajak sebagai variabel bebas dan variabel terkaitnya adalah Penerimaan Pajak. Data diperoleh melalui observasi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Pasar Rebo dilengkapi dengan sumber lainnya. Dari penelitian yang dilakukan penulis, ditemukan bahwa pelaksanana penagihan pajak pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Pasar Rebo belum dilaksanakan secara efektif yang ditandai dengan tidak tercapainya target hal ini terlihat dari jumlah pokok tunggakan pajak mencapai Rp. 330.121.646.000 dengan bunga sebesar 2% per bulan (2% x 6 Bulan = 12% x 330.121.646.000 = 39.614.597.520) dan realisasi mencapai Rp. 15.064.713.000 sehingga yang tertunggak sebesar Rp. 315.056.933.000, atas besarnya tunggakan pajak yang dapat dicairkan, frekuensi tindakan penagihan pajak yang dilaksanakan dan jumlah STP/SKPKB/SKPKBT/SK Pembetulan/SK keberatan/Putusan banding yang lunas akibat penagihan aktif yang dilakukan. Dari hasil penelitian ditemukan juga bahwa kurang efektifnya penagihan pajak pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Pasar Rebo sehingga mempengaruhi penerimaan pajak dikarenakan adanya faktor intern atau semua faktor yang timbul dari administrasi penagihan pajak pada Kantor Penilaian Efektivitas Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Pasar Rebo dan faktor ekstern atau masalah-masalah yang dihadapi oleh aparat perpajakan yang terjadi di lapangan atau pada saat penagihan yang berasal dari luar Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Pasar Rebo. Untuk mengatasi hal tersebut sebaiknya hal yang perlu dilakukan adalah lebih meningkatkan kualitas dan kuantitas aparat perpajakan dalam ha l ini petugas penagihan dan seksi pajak lain yang terkait lebih ditingkatkan lagi mengingat, faktor tersebut merupakan faktor yang memegang peranan penting dalam hal penagihan pajak karena sebaik apapun sistem penagihan yang ada kembali lagi bahwa yang memegang kendali sepenuhnya akan hal tersebut adalah manusia itu sendiri.