Abstrak
   Pada skripsi ini membahas hubungan konsumsi suplemen, asupan energi terhadap kebugaran kardiorespiratori pada penggiat bola voli di wilayah Cibitung. Dalam dunia olahraga, secara umum diasumsikan bahwa setiap orang yang melakukan olahraga berada dalam kondisi fisik yang baik. Bagi seorang penggiat yang menggunakan olahraga untuk meningkatkan prestasi, kondisi fisik yang baik mutlak diperlukan, termasuk dalam olahraga khususnya bola voli (Maharani, 2016). Bagi penggiat bola voli, selain konsumsi energi yang cukup, konsumsi suplemen makanan yang menjaga daya tahan tubuh seperti vitamin dan mineral menjadi faktor yang mempengaruhi kebugaran. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis hubungan antara konsumsi suplemen makanan dan konsumsi energi dengan kondisi fisik penggiat bola voli di wilayah Cibitung. Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan pendekatan cross sectional. Sampel acak sederhana dari 88 penggiat bola voli kemudian ditarik. Penelitian ini dilakukan pada tahun 2023. Variabel independen berupa konsumsi suplemen sebagai pertanyaan tambahan dalam kuesioner menggunakan recall 24 jam untuk asupan energi, sedangkan variabel dependen berupa kebugaran jasmani menggunakan formulir tes lari 12 menit (cooper test) dan pengambilan data dilakukan di dalam dan di luar ruangan. Dalam satu waktu (8-10 penggiat) pada lapangan panjang 20 meter dan lebar 1 meter. Kemudian menghitung jarak berdasarkan putaran dengan stopwacth. Berdasarkan hasil uji validitas dan reliabilitas menggunakan SPSS versi 22.0 menunjukkan bahwa jumlah sampel (N) dinyatakan valid karena nilai r hitung > nilai r tabel (0,361) dengan tingkat signifikasi < 0,05. Cronbach Alpha untuk variabel jarak lari dan kategori lari 12 menit sebesar 0,836 > 0,6 itu artinya semua variabel dinyatakan reliabel karena nilai Cronbach Alpha tiap variabel lebih besar dari 0,6.