Abstrak
Pengetahuan remaja mengenai anemia sangat berpengaruh terhadap perilaku, terutama perilaku pencegahan anemia. Semakin baik pengetahuan remaja putri terkait pencegahan anemia, akan semakin baik pula sikap yang akan diambil dalam pencegahan anemia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh edukasi gizi dengan media slide dan video terhadap peningkatan pengetahuan dan sikap remaja putri dalam pencegahan anemia di SMA Muhammadiyah 4 Depok tahun 2023. Penelitian ini menggunakan desain penelitian eksperimental yakni quasy experimental dengan rancangan two group pre-test post-test. Populasi pada penelitian ini yakni siswi atau remaja putri yang bersekolah di SMA Muhammadiyah 4 Depok. Sampel yang diambil menggunakan non probability sampling dengan teknik sampling aksidental. Penelitian dilaksanakan dengan membagi sampel menjadi dua kelompok eksperimen yaitu kelompok slide dan kelompok video. Pengumpulan data yaitu dengan mengisi pre-test post-test. Pengolahan data yang digunakan pada penelitian ini yaitu uji T yakni Independent Sample T.Test dan Paired Sample T. Test serta uji Mann Whitney. Analisis data yang dilakukan dengan melakukan editing, coding, processing, cleaning dan scoring. Hasil penelitian menunjukkan ada peningkatan skor pengetahuan dan sikap setelah diberikan edukasi pada kelompok slide (P Value <0,05). Pada kelompok video pula terjadi peningkatan skor pengetahuan dan sikap setelah diberi edukasi dengan media video (P Value <0,05).