Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti pengaruh Teknologi Informasi dan Kemudahan Penggunaan terhadap Keputusan Menggunakan Mobile Banking Bank Syariah Indonesia. Penelitian ini bersifat kuantitatif data yang digunakan adalah data primer dengan melakukan penyebaran kuesioner nasabah pengguna BSI Mobile di wilayah Kota Tangerang Selatan yang dilakukan pada bulan Juni-Juli 2023. Dengan menggunakan rumus Lameshow untuk pengambilan sampel penelitian karen populasi tidak diketahui. Variabel independen dalam penelitian ini adalah Teknologi Informasi (X1) dan Kemudahan Penggunaan (X2), sedangkan variabel dependen dalam penelitian ini adalah keputusan menggunakan Mobile Banking Bank Syariah Indonesia (Y). Hasil uji t tingkat signifikansi 5% atau 0,05 menunjukan Teknologi Informasi 0,028 dan Kemudahan Penggunaan sebesar 0,000 berpengaruh terhadap keputusan menggunakan Bsi Mobile dengan nilai F hitung diperoleh 68,775. Nilai paada Koefisien Detrminasi (R2) sebesar 0,850. Angka ini menunukan bahwa Teknologi Informasi dan Kemudahan Penggunaan sebesar 85,7% sedangkan sisanya 15,3% dijelaskan faktor lain kemungkinan besar memberi pengaruh terhadap keputusan menggunaka BSI Mobile.