OPAC
Perpustakaan
Integrity, Trust, Compassion
 Deskripsi Lengkap
 Kembali
No. Panggil : S06-24111E
Judul : BENTUK KEKERASAN DALAM GAME (Analisis Isi Kualitatif Pada Game Fallout New Vegas Ultimate Edition)
Pengarang : Ahmad Faiq Aco Dilano
Penerbit dan Distribusi : FISIP
Subjek : Kekerasan, Video game, Analisis Isi Kualitatif
Jenis Bahan : {007/00}
Lokasi :
 
  • Ketersediaan
  • File Digital: 1
  • Ulasan Anggota
  • Sampul
  • Abstrak
Nomor Panggil No. Barkod Ketersediaan
S06-24111E S06-24111E TERSEDIA
Ulasan Anggota:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 77930
 Abstrak
Video game khususnya yang sarat akan kekerasan hadir dimasyarakat khususnya pada remaja dan anak-anak sebagai salah satu sarana hiburan dan cara untuk menghabiskan waktu. Hadirnya unsur kekerasan yang melekat didalamnya juga disebabkan oleh penjualan yang tinggi dan popularitas yang didapatkan sehingga unsur kekerasan menjadi komoditi atau nilai jual pada video game berunsur kekerasan. Salah satunya adalah Fallout New Vegas Ultimate Edition sebagai objek penelitian ini yang didalamnya terdapat bentuk kekerasan. Jadi rumusan masalah yang diambil dalam penelitian ini adalah bagaimana bentuk - bentuk Kekerasan di dalam video game Fallout New Vegas Ultimate Edition? Penelitian ini menggunakan teori new media dan segitiga kekerasan Johan Galtung untuk memperlihatkan bentuk kekerasan yang terjadi dalam video game ini, pendekatan kualitatif, jenis penelitian deskriptif, dengan menggunakan metode analisis isi kualitatif untuk mendefinisikan adegan dan dialog. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu studi dokumentasi dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukan dari 12 adegan dalam video game yang telah dipilih, video game ?Fallout New Vegas Ultimate Edition? menggambarkan segitiga kekerasan Johan Galtung. Segitiga kekerasan Johan Galtung bisa terlihat dalam tindakan yang dilakukan karakter utama maupun karakter yang tidak dapat dimainkan dalam video game tersebut.
|| Pengguna : Perpustakaan || Tampilan terbaik dengan  Firefox